PKPU Kudus Adakan Smart Parenting untuk TPA & KB Ummu Habibah

Kudus – Sebagai bentuk kerjasama Tabung Peduli PKPU Kudus dengan TPA & KB Ummu Habibah Kudus, PKPU mengadakan program smart parenting untuk orang tua murid TPA & KB Ummu Habibah, kemarin, hari Sabtu 17 Maret 2012.

Kegiatan ini dilakukan langsung di lokasi belajar mengajar TPA & KB Ummu Habibah di Jalan Veteran Kaliwungu Kudus. Peserta yang kebanyakan ibu-ibu dari anak didik menanggapi positif dengan diadakannya kegiatan smart parenting ini.

 
“Alhamdulillah dengan segala keterbatasan kami sebagai pendidik anak-anak, PKPU memberikan solusi untuk dapat melakukan interaksi antara guru dan orangtua. Kami juga berharap kegiatan ini sebagai jembatan kami untuk mensingkronkan pendidikan yang kami berikan di TPA dengan kondisi di rumah para anak-anak.” Tutur Aisyah Rahmawati selaku kepala sekolah TPA & KB Ummu Habibah.
 
Dengan menghadirkan pembicara yang sudah ahli dibidangnya, PKPU Kudus menyajikan materi parenting berupa pendidikan untuk orang tua bagaima mereka berperan dalam mendidik anak-anaknya saat  di rumah agar sinergi dengan pendidikan yang diberikan oleh para guru di sekolah. Selain itu dilakukan juga penyerahan bantuan perpustakaan untuk TPA & KB Ummu Habibah.
 
“Peran mendidik anak-anak kita yang sejatinya adalah titipan dari Alloh SWT, jangan sampai tergantikan oleh lingkungan disekitar kita. Apalagi lingkungan yang ada merupakan lingkungan tidak baik.” Demikan pesan Arie Widiana Ristiani, A.Ma, Pd. Tk saat memberikan penjelasannya kepada ibu-ibu wali murid.
 
“Ini merupakan program share Tabung Peduli yang dibagikan kepada para siswa-siswi di TPA & KB Ummu Habibah. Selain mengajarkan para murid untuk berbagi dengan anak-anak yang lebih membutuhkan. Selain itu keuntungan lain bagi sekolah adalah program-program menarik yang dijadikan program share Tabung Peduli untuk siswa-siswi ataupun orang tua mereka.” Jelas Maghfitun sebagai Kepala Divisi Tabung Peduli PKPU Kudus.
 
Program Tabung Peduli PKPU Kudus sendiri sudah melahirkan Pondok Peduli Tahfidz yatim Dhuafa PKPU Kudus di Desa Rahtawu. Untuk layanan donasi program ini dan lainnya bisa mengunjungi Graha Peduli PKPU Kudus Jalan Jepara N0. 421 Prambatan Lor Kaliwungu Kudus. Atau bisa dilakukan transfer melalui rekening kami di BMI 0000.81.2827 an. PKPU. Selain itu, dapat dilakukan jemput donasi via telpon di nomor (0291) 3304337 atau SMS  di 085.326.080808 (call center). (Pandu/PKPU/Kudus)


Dokumentasi: